Jumat, 05 Juni 2015

Mengenal Karakter Penerbit itu Perlu

Penolakan naskah seringkali terjadi pada penulis baik itu penulis pemula bahkan penulis yang sudah senior seklaipun. Salah satu alasan naskah kita ditolak adalah karena tidak sesuai dengan penerbit. Misalnya saja kita mengirim naskah novel anak kepada penerbit yang lebih suka menerbitkan kumpulan cerita. Jadi bisa dibilang penolakan naskah kita karena salah alamat. 

Untuk mengetahui karakter penerbit tentu saja kita harus melakukan riset kecil. Seperti misalnya jenis buku apa yang lebih sering diterbitkan oleh si penerbit. Berapa ketebalan buku yang lebih disukai oleh si penerbit. Karena ada juga lho penerbit yang lebih suka menjual buku-uku tebal yang eksklusif dengan harga mahal. Tapi ada juga penerbit yang lebih suka menerbitkan buku-buku novel dengan jumlah halaman yang standar dan penampilan yang biasa-biasa saja. 

0 komentar:

Posting Komentar