Jumat, 14 Maret 2014

Beberapa Istilah Ketika Menulis Pict Book

Menulis picture book atau pict book kelihatannya mudah, tapi sedikit perlu matematika ketika kita harus membagi cerita sesuai dnegan halaman yang ditentukan. Biasanya pict book ditulis untuk 24 halaman, tapi ada juga yang 36 atau 42 halaman. 
Ada beberapa istilah yang harus kita ketahui ketika menulis pict book. Diantaranya "Spread' dan "Single page". Kedua istilah ini sebenarnya berhubungan dengan naskah yang akan kita tulis dalam setiap halaman. 

Spread berarti naskah yang kita tulis adalah untuk setiap 2 halaman. Sehingga nantinya ilustrator akan menggambar i ilustrasi dalam 2 halaman. 

Contoh :
Naskah  
Halaman 4-5 
Rumahku berada di kaki gunung. Pemandangannya indah dan udaranya sejuk. Setiap hari aku bermain bersama teman-teman di bawah pohon rindang.   

Ilustrasi
Anak-anak bergandengan tangan di bawah pohon rindang. 



Ada lagi istilah yang lain yaitu "Single" . Nah jika ada istilah ini maka setiap naskah untuk satu halaman akan dibuatkan ilustrasi untuk satu halaman. 

Contoh
Naskah 
Halaman 2
Namaku lebah. AKu tinggal di rumah ajaib yang menempel di ranting pohon. 

Ilustrasi
Rumah lebah menempel di ranting pohon. Lebah beterbangan di sekitarnya. 




0 komentar:

Posting Komentar