Rabu, 20 Februari 2013

Kenikmatan Steak Domba dan Secangkir Teh Jahe


Bandung selalu menyimpan kenangan romantis yang tidak pernah terlupakan. Setiap sudut dari Paris Van Java ini adalah tempat yang nyaman untuk menikmati kuliner yang memiliki kekhasan tersendiri. Saat yang tidak akan pernah saya lupakan adalah ketika menikmati sore yang indah di sudut hotel bersejarah Savoy Homan di Jalan Asia Afrika Bandung. 

Sebuah sajian yang hangat dan menakjubkan menemani obrolan kami. Steak domba yang disajikan bersama kentang goreng dan sayuran rebus. Domba yang digunakan sepertinya adalah domba muda karena dagingnya empuk dan rasa daging dombanya yang khas sangat terasa. Kehangatan semakin terasa dengan minuman teh jahe dalam teko porselen. 

Steak Domba 

Harganya tidak terlalu mahal. Untuk satu porsi steak domba yang menurutku ukurannya lumayan besar ini aku hanya perlu membayar Rp 75.000. Sedangkan untuk satu teko teh jahe yang lebih dari cukup dinikmati berdua harganya Rp 25.000.


Teh Jahe  

Tulisan ini diikutkan dalam My Yummy Momment 2013 


Foto : Koleksi Pribadi 

0 komentar:

Posting Komentar